Jawa Barat merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang mayoritas dihuni oleh masyarakat suku sunda. Propinsi yang beribu kota di Bandung ini dikenal dengan kebudayaannya berupa tari jaipong dan tari merak yang mempesona, serta kesenian wayang goleknya yang unik dan mengagumkan. Seperti kebanyakan daerah lain di Indonesia, masyarakat suku sunda juga memiliki pakaian adat yang sangat kental dengan unsur budaya tradisional. Berdasarkan penggunaannya pakaian adat Jawa Barat dapat dikelompokkan sebagai pakaian adat kaum bangsawan, pakaian adat golongan menengah, pakaian adat rakyat biasa, pakaian mojang dan jajaka, serta pakaian adat pernikahan.
Pakaian Adat Jawa Barat
Pakaian Kaum Menengah
Pakaian yang diperuntukkan bagi kaum pria dari golongan menengah terdiri dari baju bedahan putih, kain kebat batik, sabuk dan ikat kepala, alas kaki sandal tarumpah, serta arloji berantai emas yang digantung disaku baju. Sementara untuk kaum wanita menggunakan kain kebat batik sebatas mata kaki, beubeur, kebaya beraneka warna, selendang berwarna, serta alas kaki berupa selop atau kelom geulis. Sebagai pelengkap ditambahkan pula pemakaian giwang, kalung, gelang dan cincin yang terbuat dari emas atau perak.
Pakaian Adat Jawa Barat
Pakaian Rakyat Biasa
Kaum pria dari golongan rakyat biasa umumnya mengenakan celana komprang/pangsi yang dilengkapi dengan sabuk, baju kurung, ikat kepala dan memakai kain sarung poleng yang diselempangkan dari bahu kanan kearah pinggang sebelah kiri atau sebaliknya serta alas kaki berupa sandal tarumpah sebagai pelengkapnya. Sementara untuk kaum wanita menggunakan kain batik panjang, ikat pinggang, kutang (kamisol), baju kebaya dan selendang batik serta perhiasan berupa gelang akar bahar, suweng pelenis, cincin polos dari perak yang disepuh emas dan alas kaki berupa sendal jepit/sendal keteplek.
Pakaian Adat Jawa Barat
Pakaian Mojang dan Jajaka
Pakaian yang digunakan ole pria atau jajaka Jawa Barat biasanya berupa jas tutup atau jas takwa dengan warna bebas, celana panjang, kain dodot motif bebas, bendo sebagai penutup kepala, alas kaki berupa sepatu atau selop dan rantai kuku macan serta jam rantai sebagai hiasan pada jas tutup. Sementara pakaian yang digunakan untuk wanita atau mojang Jawa Barat yaitu berupa kebaya polos dihiasi sulaman atau manik-manik, kain kebat dilepe, kutang (kamisol), beubeur (ikat pinggang) untuk mengencangkan kain, alas kaki memakai selop yang sewarna dengan kebaya, karembong (selendang) sebagai pemanis. Sebagai pelengkap rambut disanggul rapi memakai hiasan bunga dan tusuk konde, perhiasan gelang kalung, cincin, dan bros.
Pakaian Adat Jawa Barat
SUMBER:https://fitinline.com/data/article/20140329/Pakaian%20Adat%20Jawa%20Barat%20000.jpg
Tidak ada komentar:
Posting Komentar